PENGUMUMAN SISWA ELIGIBLE SMK NEGERI PUSPO TAHUN 2024 : Selamat kepada 39 Siswa SMK Negeri Puspo yang terpilih sebagai siswa Eligible

 


Jumat 12 Januari 2024, Berkaitan dengan Program Lulusan SMK Negeri Puspo BMW (Bekerja, Melanjutkan dan Wirausaha) dalam Poin Melanjutkan ke jenjang Pendidikan Lebih tinggi BKK dan BK memberikan layanan Bimbingan Karir terhadap siswa yang memiliki Minat dan Bakat bagi siswa untuk dapat melanjutkan studinya setelah lulus dari SMK Negeri Puspo. 

SNPMB yaitu Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa baru sebagai Sistem seleksi masuk perguruan tinggi negeri pada tahun 2024 didasarkan pada Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Permendikbudristek) Nomor 62 Tahun 2023 tentang Penerimaan Mahasiswa Baru Program Diploma dan Program Sarjana pada Perguruan Tinggi Negeri. 

Terdapat tiga jalur seleksi masuk perguruan tinggi negeri yaitu:

1.      Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP),

Bertujuan untuk :

  • Memberikan kesempatan kepada siswa SMA/SMK/MA di dalam dan luar negeri (Sekolah Republik Indonesia/SRI) yang memiliki prestasi unggul untuk menempuh pendidikan tinggi di Perguruan Tinggi Negeri (PTN). PTN adalah perguruan tinggi yang diselenggarakan oleh pemerintah, meliputi PTN Akademik, PTN Vokasi, dan/atau Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN).
  • Memberikan peluang kepada PTN untuk mendapatkan calon mahasiswa baru yang mempunyai prestasi akademik tinggi dengan kuota minimum 20% dengan biaya ditanggung pemerintah.
SNBP di SMKN Puspo dilakukan berdasarkan hasil penelusuran prestasi akademik dengan menggunakan rapor serta prestasi akademik dan non akademik siswa. dengan Akreditasi A yang dimiliki maka SMK Negeri Puspo  memiliki kesempatan untuk mendaftarkan sebanyak 40% siswa terbaik disekolah. siswa terbaik atau disebut dengan siswa eligible dipilih berdasarkan prestasi akademik yaitu nilai rapor dan  prestasi non akademik siswa. Rapor yang digunakan adalah semester satu sampai dengan semester lima dan prestasi non akademik siswa yang dinilai adalah tiga prestasi terbaik.

Selamat kepada 39 Siswa SMK Negeri Puspo yang terpilih sebagai siswa Eligible 
Berdasarkan pemeringkatan yang telah dilakukan, diperoleh beberapa nama siswa dari 4 kompetensi keahlian yang merupakan siswa terbaik sebagai berikut :

  • Agribisnis Ternak Ruminansia 
  1. Arya Krisna Dwi Anandra
  2. Dewi Mulya Sari
  3. Ayundah
  4. Nikmatul Izah
  5. Agus Lukman
  6. Muhammad Rezal Widyatama
  7. Sutriya Demi Purwati
  8. Juniar Tri Indah Permatasari
  9. Regi Rivan Novaldi
  10. Nurul Huda
  11. Ermi Putri Anggrayani
  12. Muhammad Afirudin
  13. Bagas Prasetyo
  • Multimedia
  1. Helmi Andi Rasyidi
  2. Ega Jismi Syarifudin 
  3. Tamara Roudhotul Jannah P
  4. Ilham Fatoni Ramadhan 
  5. Siti Hamidah
  6. Laila Gayung Ningtias 
  7. Farah Auliya Fitri
  8. Erina Sindi Pratiwi
  9. Dewi Linda Sari
  10. Vivi Indriani Dwi A
  11. Sinta Dewi Maharani
  12. M Aizi Bivi Robi
  • Tata Busana 
    1. Nazwa Cyntia Augus Thessa
    2. Farrah Auliya Rachmadita
    3. Rahmawati
    4. Nofi
  • Teknik Kendaraan Ringan  
      1. Muhammad Andrian Tejo Saputro
      2. Febriansyah Dafi Primadani
      3. Feri Irawan
      4. M.Saputro
      5. Abdul Hafid Febriansyah
      6. Aditya Dwi Fahzri Kushendi
      7. Hanes Aldi Saputra
      8. Moch Kharis Fadillah
      9. M.Afrizal Prayudika
      10. Yoga Hadi Firmansyah

    bagi orangtua/wali dari siswa dengan nama-nama diatas diharapkan untuk dapat menghadiri undangan di SMK Negeri puspo (Undangan Terlampir)

    Siswa yang telah dinyatakan lulus seleksi Jalur SNBP 2024, SNBP 2023 dan Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2022 tidak dapat mendaftar UTBK-SNBT 2024.

    Siswa yang dinyatakan lulus seleksi Jalur SNBP 2024 tidak dapat mendaftar seleksi Jalur Mandiri di PTN manapun. 

    2.      Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT), dan

    3.      Seleksi Mandiri.

    Pada SNPMB 2024, ada puluhan PTN yang bisa menjadi pilihan bagi calon-calon mahasiswa meliputi 76 perguruan tinggi negeri (PTN) akademik, 45 PTN vokasi, dan 24 Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN). 

    Unduhan :

    Undangan Orang Tua/Wali Siswa Eligible SMK Negeri Puspo 2024

    Sumber:  


     

     

     

    0 Response to "PENGUMUMAN SISWA ELIGIBLE SMK NEGERI PUSPO TAHUN 2024 : Selamat kepada 39 Siswa SMK Negeri Puspo yang terpilih sebagai siswa Eligible "

    Posting Komentar

    Iklan Atas Artikel

    Iklan Tengah Artikel 1

    Iklan Tengah Artikel 2

    Iklan Bawah Artikel